Dapatkan kumpulan aneka resep cara membuat puding terbaru disini. Cara membuat puding sederhana, enak, dan praktis untuk sajian sehari-hari keluarga sehat. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Resep Cara Membuat Puding Alpukat Yang Enak dan Bergizi

Resep Puding Alpukat adalah salah satu resep puding paling digemari banyak orang. Selain rasanya lezat dan punya kandungan gizi yang tinggi, puding alpukat susu ini terbuat dari bahan-bahan yang sederhana serta cara membuatnya sangat mudah. Puding yang satu ini cocok untuk pengganti makan si buah hati dan sebagai hidangan penutup spesial bersama keluarga.

Cara membuat puding alpukat akan kami jelaskan secara lengkap melalui artikel ini. Bunda sipkan bahan-bahan yang diperlukan dan ikuti panduannya melalui langkah-langkah cara membuat puding alpukat enak dan lezat serta bergizi dibawah ini. Untuk bunda yang ingin mencoba resep puding buah lainnya, sempatin waktunya untuk membaca resep puding mangga dan resep puding buah naga.

Resep Puding Alpukat

Bahan Puding Alpukat

  • Susu sapi 850 cc
  • Gula pasir 250 gram
  • Agar agar 2 bks, usahakan yang putih
  • Alpukat 2 buah, ambil dagingnya saja
  • Air panas 100 cc
  • Pasta cocoa 1 sdm

Cara Membuat Puding Alpukat

  1. Cincang kasar buah alpukat.
  2. Masak gula, agar agar dan sus sapi hingga mendidih. Angkat dan aduk aduk terus, tambahkan alpukat cincang kemudian aduk hingga rata. Bila sudah agak dingin, masukkan pasta mocca kedalam adonan.
  3. Tuangkan ke dalam cetakan yang sudah dibasahi dengan air sebelumnya. Dinginkan
  4. Jika sudah mengeras, potong potong dan sajikan.

Resep Cara Membuat Puding Alpukat Yang Enak dan Bergizi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment